Pesantren Haji/Umroh adalah sebuah paket program yang dirancang untuk lebih memaksimalkan kegiatan ibadah jama’ah haji/umroh dengan system jarak jauh selama berada di kota Mekkah dan Madinah. Tanpa perlu meninggalkan kloter dan rombongan, para peserta diajak untuk menjalankan kegiatan ibadah dan kegiatan ilmiyah secara intensif dan terprogram dengan pembimbing yang berkualitas.  Program ini diselenggarakan oleh lembaga resmi Markaz Inayah, Riyadh, yang dikelola oleh mahasiswa Indonesia yang sedang menempuh program  studi ilmu-ilmu agama Islam di Universitas-universitas di Saudi Arabia. Peserta Program Pesantren Haji ini insya Allah akan mendapatkan fasilitas: 

  • Jadwal kegiatan harian dan buku paket.
  • Buku-buku dan bulletin Islami.
  • Layanan konsultasi syariah.
  • Sertifikat Program Pesantren Haji.
  • Hadiah bagi yang berprestasi.